Best Viral Premium Blogger Templates

PGMI Bakal Tampil Sendratasik Legenda Nusantara pada GKS ke VII

parist  id
Kamis, Juli 21, 2022 | 19:51 WIB
Foto : Istimewa


PARIST.ID, Kampus – Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) IAIN Kudus akan menggelar acara GKS (Gebyar Kreativitas Seni) yang akan berlangsung pada 25 Juli 2022 bertempat di Gedung Olahraga (GOR) IAIN Kudus. 

Kegiatan GKS ke-7 ini mengusung tema "Legenda dalam Keanekaragaman Budaya Nusantara" yang diikuti oleh mahasiswa PGMI angkatan 2019 dengan pagelaran drama dan tari.

Dari PGMI A'19 akan mempersembahkan "Kayu Naga Muria," PGMI B'19 akan mempersembahkan "Pencu Songo Rogo Moyo," PGMI C'19 akan mempersembahkan "Legenda Seribu Candi," dan PGMI D'19 akan mempersembahkan "Babad Pati: Asal Usul Kota Pati."

Acara ini turut dimeriahkan dengan hiburan tari kudusan dan gema Nusantara. Turut hadir dalam pagelaran GKS, segenap jajaran rektoran dan dekanat IAIN Kudus. Serta acara ini juga akan mendatangkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) kudus, rembang, dan budayawan.


Rilis
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • PGMI Bakal Tampil Sendratasik Legenda Nusantara pada GKS ke VII

Trending Now