Best Viral Premium Blogger Templates

Aliansi Mahasiswa Kudus Pasang Spanduk Kritikan Di Gedung DPRD

parist  id
Kamis, September 26, 2019 | 16:18 WIB
KUDUS - Aliansi mahasiswa Kudus dalam aksi unjuk rasa memasang beberapa spanduk yang bertuliskan nada kritik di depan gedung DPRD Kudus. Berbagai macam tulisan dan juga properti yang melambangkan matinya KPK, seperti keranda dengan tulisan "KPK" sarat akan makna sarkasme yang ingin disampaikan, Kamis (26/09/2019).


Koordinator umum aksi, Muhammad Abdul Aziz, menjelaskan bahwa pemasangan spanduk tersebut sebagai bentuk kritikan mahasiswa terhadap RUUKPK dan RUUKUHP yang dibentuk oleh anggota Dewan  Perwakilan Rakyat (DPR). Mereka merasa kedua RUU tersebut dapat melemahkan kinerja KPK dan membatasi demokrasi  NKRI. 

"Spanduk dari teman-teman dipasang supaya para elit dapat ingat dengan apa yang kita suarakan", ungkapnya.

Menanggapi hal tersebut, ketua DPRD Kudus, Masan berkata bahwa pihak dewan tidak mempermasalahkannya. Dewan perwakilan dengan senang hati menerima kritikan dan koreksi dari mahasiswa. 

"Tidak Masalah jika spanduk tersebut sementara ditempatkan disini karena itu merupakan salah satu bentuk aspirasi dari mereka," Jelasnya. (Arum)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Aliansi Mahasiswa Kudus Pasang Spanduk Kritikan Di Gedung DPRD

Trending Now