Best Viral Premium Blogger Templates

Kader NU Perlu Tumbuhkan Rasa Fanatisme Ideologi Aswaja

parist  id
Senin, Januari 18, 2021 | 19:37 WIB


Foto: Dok. Pribadi


Jepara, parist.id - Ideologi agama Islam belakangan ini menjadi sorotan banyak pihak. Kekeliruan dalam memahami ajaran agama disebabkan tidak punya fanatisme untuk menjaga ideologi tersebut. Islam Ahlus Sunnah wal Jamaah (Aswaja) harus menjadi sumber ajaran agama yang moderat bagi warga NU.  Kuncinya, kader NU harus mempunyai rasa fanatisme Aswaja.

Hal ini disampaikan oleh Ali Mas'udi, Kepala SMK Islam Al Hikmah Mayong dalam apel pembukaan Porseni PAC IPNU IPPNU Mayong ke-XIII  di halaman sekolah, Ahad (17/01/2021). Ali mengatakan, fanatisme harus diimbangi dengan mendisiplinkan diri sendiri. Menurutnya kebiasaan disiplin harus ditanamkan ke kader NU

“Kunci kesuksesan adalah kedisplinan, dan seorang pemimpin harus bisa mengatur dirinya sendiri,” tutur Ali.

Saat ini, sambung Ali, banyak warga NU yang menyekolahkan anaknya di luar lembaga yang berafiliasi NU. Akibatnya, ada penyimpangan dan pendangkalan dalam berpikir.  

"Jangan sampai kita menyimpang dari ajaran Aswaja," tegasnya.

Pada kesempatan yang sama, Wiwik Widayati, Ketua PC IPPNU Jepara menyampaikan agar peserta Porseni menjadikan ajang ini sebagai wadah berkreasi pelajar muda. Wiwik menekankan agar peserta tidak hanya berorientasi pada hasil yang didapat, tetapi lebih ke usaha dalam menggapai suatu hasil.

"Menang dan kalah bukan menjadi hal yang dituju, karena proses lah yang jauh lebih penting," ujarnya. 

Sementara itu, Ketua PAC IPNU Mayong, Muhammad Muslim berpesan ke peserta lomba agar menjaga ketertiban dan keamanan.

"Selamat berjuang menggerakkan IPNU IPPNU di ranting masing-masing. Yang terpenting, tetap patuhi protokol kesehatan," pesannya.

Kegiatan Porseni ke-XIII ini berlangsung dari tanggal 17 - 30 Januari 2021. Serangkaian lomba yang digelar meliputi workshop jurnalistik dan baca puisi, khitobah, LBB dan administrasi. (Lim/If)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kader NU Perlu Tumbuhkan Rasa Fanatisme Ideologi Aswaja

Trending Now