Best Viral Premium Blogger Templates

Menyisir Keindahan Wisata Lembah Alam Jepara, Dari Taman Bunga Hingga Edukasi Hidroponik

parist  id
Kamis, Juni 24, 2021 | 08:23 WIB

ASRI: Memasuki area wisata lembah alam jepara dengan bentangan hijau berbagai taman bunga 
(Foto: dok. instagram lembahalam_jepara)

Oleh: Santi Puspita Sari*

JEPARA, parist.id – Terik matahari cukup menyengat, menemani perjalanan kami mengunjungi salah satu tempat wisata yang cukup terkenal di Jepara. Dengan mengendarai motor matic, kami menyusuri jalan menuju tempat wisata Lembah Alam yang ada di desa Troso, Pecangaan, Jepara. Debu polusi kendaraan yang berlalu lalang tak menyurutkan semangat kami untuk segera sampai ke tempat tujuan. Kurang lebih 6 menit perjalanan dari Pasar Pecangaan, kami dapat melihat plang bertuliskan nama tempat wisata di depan gang.

Wisata alam yang dibuka tiga tahun lalu ini sangat menarik untuk dikunjungi. Berbeda dengan kebanyakan wisata lain yang berlatarbelakang pantai, tempat wisata Lembah Alam ini mengusung konsep taman bunga. Ahmad Anif Syaifudin, pengelola wisata Lembah Alam, mengatakan bahwa konsep untuk wisata Lembah Alam Jepara cukup bervariatif, mulai dari taman bunga hingga perkebunan yang spesifik seperti buah jambu air.

"Konsep kita sebenarnya cukup variatif ya. Selain taman bunga,  kita juga menggarap perkebunan pengembangan buah jambu air," kata Anif melalui keterangan tertulis via WhatsApp (7/6/2021).

Tak hanya menyuguhkan perkebunan jambu air, Lembah Alam juga menyediakan fasilitas yang mengedukasi seperti hidroponik, mini farm, dan juga tanam bunga. Selain itu, juga tersedia restoran untuk menambah kenyamanan pengunjung. Menariknya, pengunjung tidak perlu membayar sepeser pun untuk memasuki area wisata, pengelola membebaskan pengunjung masuk tanpa dipungut biaya.

"Ada wisata edukasi hidroponik, mini farm dan tanam bunga salah satu consern (fokus/red)  kita. Resto sudah jelas sebagai pendukung dalam kuliner dan hari ini kita juga mulai pembangunan kolam renang," jelas pengelola wisata Lembah Alam tersebut.

Saat memasuki kawasan wisata, kami disuguhi pemandangan bunga-bunga indah yang bermekaran dan berbagai macam tanaman. Air mancur yang mengalir menambah sejuk suasana Lembah Alam. Semakin menambah semangat kami, banyak tempat yang layak dijadikan spot foto untuk berselfie ria dan mengabadikan momen di sana.

Tersedianya restoran juga memudahkan kita membeli minuman atau makanan, yang semakin menambah kenyamanan kami berkunjung. Sedangkan untuk pengunjung sendiri jumlahnya bervariatif, biasanya pada hari weekend ramai pengunjung berkisar antara 50-80 orang.

"Tapi yang jelas ramai waktu weekend 50-80 orang, ini pelanggan resto ya kebanyakan," tambahnya.

Sama seperti kebun-kebun yang lain, untuk hal perawatan tanaman, tanaman disiram setiap hari dan diberi nutrisi. Tak hanya itu, tanaman juga dijaga dari hama tanaman dan konsep bunga dibentuk agar tetap aestetik. Tidak heran, tanaman di Lembah Alam ini sangat menarik dan sangat indah untuk dijadikan spot foto.

Kedepan, pihak pengelola ingin agar Wisata Lembah Alam Jepara dapat lebih baik lagi dalam memberikan pelayanan kepada pengunjung dan masyarakat. Untuk itu, pihak pengelola  akan lebih mengoptimalkan restoran, taman, kolam dan juga hidroponik.

"Harapan kedepan lembah alam Jepara tetap bisa memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. Fokus kita kedepan lebih mengoptimalkan resto, taman, kolam dan hidroponik," harapnya.

Ana (18) salah satu pengunjung yang kami jumpai saat itu, mengaku sangat tertarik dengan wisata berkonsep alam ini. Selain karena memang rumahnya yang cukup dekat dengan tempat wisata, hal yang membuat Ana tertarik adalah karena suasananya.

"Sangat senang sekali, biasanya di Jepara itu ke pantai, jadi ini ingin ke tempat lain selain pantai. Seperti wisata Lembah Alam Jepara ini, banyak bunganya, banyak spot foto yang bagus dan estetik juga," ungkapnya dengan wajah sumringah.

 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Menyisir Keindahan Wisata Lembah Alam Jepara, Dari Taman Bunga Hingga Edukasi Hidroponik

Trending Now