Best Viral Premium Blogger Templates

Mahasiswa KKN IK IAIN Kudus Adakan Bimbel SIJINAN (Sinau Ngaji Dolanan)

parist  id
Minggu, Oktober 03, 2021 | 19:06 WIB

Pembacaan aqidatul awam bersama peserta bimbel dan Tim KKN IK IAIN Kudus Desa Mejobo, Jumat (24/09).


KUDUS, parist.id – Kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) IK Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus Desa Mejobo mengadakan program bimbingan belajar (bimbel) yang dilaksanakan di Desa Mejobo, Jumat (24/09/2021). Bimbel ini mengusung konsep SIJINAN (Sinau, Ngaji, Dolanan).

Bimbel yang menjadi program kerja dari Divisi Pendidikan KKN IK IAIN Kudus desa Mejobo setiap Jumat sejak bulan September dan diikuti oleh 50 siswa SD/MI dan SMP/MTs dari empat RW (Rukun Warga) dan dilaksanakan di beberapa titik RW.

Mahasiswa KKN IK Desa Mejobo menamakan bimbel ini dengan nama “FATA” yang berarti bimbingan belajar untuk anak remaja ke bawah. Melalui bimbel ini, mahasiswa KKN mewadahi siswa untuk berkonsultasi mengenai mata pelajaran seperti Matematika, Bahasa Inggris, dan sebagainya.

Selaku ketua divisi pendidikan, Putriani mengatakan, melalui bimbel ini anak-anak dapat mendawamkan pembacaan aqidatul awam selepas salat magrib. Menurutnya, lagu kekinian dan nadzom sudah dipelajari di Madrasah Diniyyah.

InsyaAllah anak-anak dapat melanggengkan bacaan aqidatul awam di rumah masing-masing,” katanya

Setelah 45 menit bimbel dan konsultsi tugas, Tim KKN IK mengajak para siswa untuk bermain permainan tradisional seperti cublak-cublak suweng. Putriani mengatakan, sangat perlu menghidupkan kembali lagu tradisional yang sudah mulai tenggelam akibat games yang ada di smartphone.

“Diharapkan, siswa dapat mengenal budaya serta melestarikan permainan tradisional. Tidak melulu bermain game melalui gadget yang telah meluas pada zaman ini,” harapnya

Sementara itu, Bendahara Divisi Pendidikan, Anni Qurrotul Aini menginginkan agar anak-anak generasi sekarang tetap rajin belajar. Aini mengingat, pada zaman dahulu sebelum android meluas, ia bersama teman-temannya pergi ke masjid bersama untuk shalat maghrib. Setelah shalat maghrib dilanjutkan mengaji dan belajar bersama.

“Jika ada waktu luang, kami berkumpul untuk bermain tradisional,” pungkasnya. (Putriani/KKN IK IAIN Kudus desa Mejobo)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Mahasiswa KKN IK IAIN Kudus Adakan Bimbel SIJINAN (Sinau Ngaji Dolanan)

Trending Now